Home » , , , » 3 Gunung di Jawa Tengah yang cocok untuk pendaki pemula

3 Gunung di Jawa Tengah yang cocok untuk pendaki pemula

3 Gunung di Jawa Tengah yang cocok untuk pendaki pemula

Mendaki Gunung bukanlah proses instan yang dapat dengan mudah kita lakukan tanpa banyak persiapan sebelumnya. Mendaki Gunung memerlukan banyak perhitungan dan pengalaman yang mungkin akan banyak membantu kita nantinya saat dalam perjalanan. 

Kali ini saya akan berbagi kepada anda tentang 3 gunung yang cocok untuk pendaki pemula. Gunung yang saya tuliskan ini hanya 3 gunung yang terletak di provinsi Jawa Tengah, 3 Gunung tersebut adalah

  1. Gunung Prau

    Gunung dengan ketinggian 2565 mdpl mempunyai pemandangan indah yaitu pemandangan gunung lain mulai dari Gunung Sindoro, Sumbing , Merbabu , Merapi bahkan lawu yang berdiri dengan gagah dan indahnya dapat kita nikmati dari Gunung Prau.


    Gunung ini terletak di kawasan Wisata Dieng, Jalur yang paling banyak di minati oleh para pendaki adalah jalur via Patakbangteng Kabupaten Wonosobo, jalur ini cukup pendek, untuk dapat mencapai puncak Gunung Prau, anda hanya membutuhkan waktu 2,5 sampai 4 jam. baca Mendaki Gunung Prau

  2. Gunung Lawu
    Gunung yang terkenal dengan warung Mbok Yem ini terletak di perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jalur pendakian yang saya rekomendasikan untuk mencapai Puncak Hargo Dumilah Gunung Lawu adalah via Cemoro Sewu di Kabupaten Magetan Jawa Timur.

    Gunung Lawu cukup ramah untuk pendaki karena track atau jalurnya sudah di buat atau di tata dengan rapi. Gunung Lawu tidak hanya di daki oleh para Pecinta Alam atau Pendaki Gunung saja, tapi juga peziarah pada tanggal-tanggal tertentu. Selain itu, Gunung lawu juga terdapat warung yang sangat legendaris yaitu warungnya Mbok Yem, yang terkenal dengan menu Soto nya. lebih lengkapnya baca mendaki gunung lawu

  3. Gunung Merbabu
    Gunung Merbabu memiliki ketinggian 3142 mdpl, gunung ini bersebelahan dengan Gunung Merapi. Untuk pendaki semula, saya rekomendasikan mendaki Gunung Merbabu Via Wekas. Jalur Wekas adalah jalur yang paling landai dan cocok untuk pendaki pemula seperti saya. Untuk sampai di Wekas anda tinggal naik bus jurusan Magelang, turun di terminal Magelang, kemudian cari minibus jurusan kopeng dan minta turun di gerbang pendakian Merbabu via Wekas. 

    Jalur pendakianya cukup landai, dan tidak membingungkan karena anda tinggal mengikuti aliran pipa air yang nanti akan membawa anda sampai di Pos II. Di Pos II pipa ada yang bocor sehingga anda bisa mengambil air dari pipa tersebut untuk keperluan anda. Anda juga bisa mendirikan tenda di POS II ini dan melanjutkan perjalanan anda menuju puncak dengan meninggalkan tenda anda di sini. Jadi anda tidak perlu membawa semua logistik anda sampai puncak, cukup bawa air, makanan, dan jas hujan saja.

    Menurut saya Gunung Merbabu memiliki keindahan tersendiri yang berbeda dengan Gunung lain yang pernah saya daki. Gunung ini juga mmemiliki Edelweiss yang masih cukup banyak untuk anda nikmati keindahanya. Edelweissnya berwarna putih bersih, indah sekali untuk di pandang. lebih lengkapnya baca mendaki Gunung merbabu via Wekas

    Selamat Mendaki
    Keep Safety
    Salam Lestari

1 komentar:

  1. Boleh dicoba tuh destinasi2 itu..

    baca juga "7 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pendaki Pemula" http://dlvr.it/7lm2VV

    ReplyDelete