Home » » Tips Agar Anda Tidak Tersesat Saat Mendaki Gunung

Tips Agar Anda Tidak Tersesat Saat Mendaki Gunung

Tips Agar Anda Tidak Tersesat Saat Mendaki Gunung
Di tahun ini saya sering sekali mendengar berita tentang pendaki yang tersesat di beberapa Gunung di Indonesia, bahkan banyak pula yang sampai ditemukan sudah dalam keadaan tidak bernyawa. Tentunya hal ini menimbulkan pertanyaan, mengapa begitu banyak kejadian pendaki hilang atau tersesat. Apakah karena pendaki tersebut sembrono, atau belum mengenal medan dan punya cukup ilmu dalam pendakian, atau sengaja menyesatkan diri? 



Berikut ada beberapa himbauan agar anda tidak tersesat saat mendaki Gunung .

  1. Kenali rute atau jalur pendakian sebelum mulai melakukan pendakian. 
    Hal ini dapat di lakukan dengan memcaca, mengamati dan mencermati peta yang di berikan oleh petugas di Basecamp saat anda datang untuk registrasi. Pelajarilah baik-baik rute yang akan anda ambil untuk mendaki gunung tersebut.

  2. Gunakan pemandu. 
    Jika anda tidak yakin dengan jalur yang akan anda ambil untuk melakukan pendakian, maka jangan ragu untuk membawa teman anda yang sudah pernah mendaki gunung tersebut dan tahu jalur pendakianya. Pilihan lainya jika tidak ada yang tahu tentang jalur pendakian tersebut adalah bergabung dengan rombongan pendaki lain yang lebih mengenal medan anda bisa menyewa Pemandu atau Guide. 

  3. Tinggalkan Jejak
    Buatlah jejak misalnya dengan mengikatkan tali rafia ke ranting pohon di samping kanan kiri jalur yang anda lewati. Hal ini sangat membantu anda jika nantinya memang tersesat, baik untuk kembali maupun untuk tim yang mencari anda.

  4. Bertanyalah jika ragu.
    Jangan pernah malu untuk bertanya pada pendaki lain saat anda menemukan keraguan dalam memilih jalan di sebuah persimpangan. Anda juga bisa bertanya pada pendaki yang sedang turun karena mereka sudah tau jalurnya.

  5. Bawalah peralatan Navigasi.
    Peralatan navigasi (kompas, GPS,dll) merupakan hal yang sangat penting jika anda melakukan pendakian. Alat ini akan menunjukkan arah atau bahkan menujukkan posisi anda.
  6. Catatlah Nomor Basecamp atau SAR.
    Untuk antisioasi jika ada atau anda membutuhkan pertolongan darurat.
     
  7. Jangan Sombong.
    Gunung bukanlah tempat kita, kita hanya tamu, maka tetaplah jaga kesopanan dalam melakukan pendakian. Hal yang tidak terlihat menurut saya juga jadi faktor x jika ada kasus tersesat di gunung. Maka mendakilah dengan santun, hormati semua mahluk ciptaan Tuhan. Karena kita hanya tamu di tempat mereka.
Semoga bermanfaat, Salam Lestari.

0 komentar:

Post a Comment